Just another free Blogger theme

18 November 2018




SOAL LATIHAN UAS (2) 2018
                                                                                                                                                               
PETUNJUK UMUM:
1.       Berdoalah sebelum Anda mengerjakan soal!
2.       Tulislah nama, kelas, dan nomor ujian Anda pada lembar jawaban yang disediakan!
3.       Dahulukan menjawab soal-soal yang Anda anggap paling mudah!

Bacalah kutipan teks berikut dengan cermat untuk menjawab soal nomor 1, 2, & 3!
1)      Di tengah kontroversi melunturnya peran pemuda saat ini, nasionalisme sesungguhnya masih tertanam kuat sebagaimana terekam oleh jajak pendapat Lemhannas. 2) Rasa memiliki dan kebanggaan terhadap tanah air bangsa dan bahasa Indonesia masih disuarakan oleh nyaris semua responden. 3) Tak hanya melalui medium digital, jejak semangat Sumpah Pemuda itu bahkan kini bertransformasi kepada praktik sederhana seperti cara memelihara lingkungan hidup dan mendaur ulang sampah di lingkungan tempat tinggal. 4) Menelusuri perjuangan para pemuda yang kini sudah menjadi karya monumental, ada benang merah sejarah yang bisa ditarik, yaitu keniscayaan perubahan sosial-politik hanya bisa terjadi melalui campur tangan pemuda. 5) Dalam konteks ini, pidato Bung Karno bahwa pemuda bisa mengguncang dunia agaknya tetap relevansi hingga sekarang. (Kompas, 24 Oktober 2016)

1.        Gagasan utama  dalam penggalan paragraf di atas adalah…
A.                              Kontroversi melunturnya peran pemuda.
B.                              Rasa nasionalisme masih tertanam kuat.
C.                              Menelusuri perjuangan para pemuda.
D.                              Semangat Sumpah Pemuda.
E.                               Relevansi pidato Bung Karno

2.     Makna kata kontroversi yang tepat pada kalimat nomor 1 adalah…
A.                              Perdebatan
B.                              Perlawanan
C.                              Perbedaan
D.                              Perbincangan
E.                               Persoalan

3.     Kalimat nomor 5 agar menjadi kalimat baku maka….
A.                               kata mengguncang seharusnya menggoyang
B.                                penulisan kata relevansi seharusnya relefansi
C.                                konjungsi bahwa diganti menyatakan
D.                               kata relevansi diganti relevan
E.                                kata relevansi diganti sesuai

 Bacalah kutipan teks berikut dengan cermat!
Teks 1
Teks 2
         Proses pembuatan kain batik melalui beberapa langkah, yang pertama adalah ngemplong. Sebelum ngemplong tahap awal yaitu mencuci kain mori untuk menghilangkan kanji, kain mori dimasukkan dalam minyak jarak agar kain lemas sehingga daya serap warna tinggi. Proses pengemplongan yaitu kain mori dipalu untuk menghaluskan lapisan kain agar mudah dibatik. Nyolek atau memola adalah proses menjiplak atau membuat pola di atas kain mori atau juga disebut ngeblat. Tahap berikutnya dalah mbatik dengan menorehkan malam batik ke kain mori dimulai dari menggambar garis di luar pola. Berikutnya tahap nembok adalah proses menutupi bagian-bagian yang tidak boleh terkena warna dasar. Medel merupakan proses pencelupan kain yang sudah dibatik ke cairan warna secara berulang-ulang sehingga mendapatkan warna yang diinginkan. 
http://ruangseni.com dengan pengubahan
        Pengolahan tanah bertujuan untuk mengubah sifat fisik tanah agar lapisan yang semula keras menjadi datar dan berlumpur sehingga bisa ditanami benih yang sudah siap. Selain itu, agar gulma mati dan membusuk menjadi humus. Tahapan pengelolaan tanah sawah pada prinsispnya adalah kegiatan membersihakan pematang sawah dari rerumputan dan dibuat agar tinggi. Hal ini dilakukan  agar dapat menahan air selama pengolahan tanah juga mengatur kebutuhan air selama ada tanaman. Selanjutnya adalah pencangkulan di sudut-sudut petakan untuk memperlancar pekerjaan membajak sawah baik menggunakan alat tradisional atau menggunakan traktor. Pembajakan dan penggaruan merupakan kegiatan yang memiliki tujuan agar sawah melumpur dan siap ditanami padi.

http://ruangseni.com dengan pengubahan

4.                Perbandingan kedua teks tersebut di atas adalah ...
Teks 1
Teks 2
A.
tidak menyajikan tesis, menggunakan bahasa bermakna denotasi
dibuka dengan pernyataan umum, bahasa yang digunakan bermakna konotasi
B.
berisi tahapan-tahapan, penyampaian mudah dipahami
berisi uraian kegiatan, penyampaian sulit dipahami
C.
berupa teks esposisi proses, banyak menggunakan konjungsi temporal
berupa teks deskripsi, banyak menggunakan konjungsi penegasan
D.
termasuk teks eksposisi proses, banyak kalimat definisi
termasuk teks eksposisi proses, banyak kalimat deskripsi
E.
berupa teks prosedur, menggunakan kalimat definisi
berupa laporan hasil observasi, menggunakan kalimat definisi

5.       Bacalah kutipan teks berikut dengan cermat!
1)   Kalau sudah terkena anemia, jenis-jenis asupan alamiah seperti dari makanan, sudah tidak praktis lagi. 2) Ini disebabkan, makanan berzat besi perlu dikonsumsi dalam jumlah yang banyak dan itu tidak memungkinkan. 3) Makanya, asupan zat besi perlu ditambahkan sampai anemianya terkoreksi. 4) Biasanya, mereka merasa sehat kembali setelah satu atau dua hari berikutnya jika mengkonsumsi asupan zat besi. 5) Oleh karena itu, cadangan zat besi itu berguna untuk mengganti sel darah merah yang hilang.
Kemendikbud: Buku Bahasa Indonesia Siswa Kelas XI SMA/SMK/MA dengan pengubahan
Kalimat penjelas pada paragraf  di atas yang tidak padu terdapat pada nomor…. 
A .    1 
B.      2 
C.      3 
D.      4 
E.       5

6.       Bacalah kutipan teks berikut dengan cermat!
Teks 1
Teks 2
Pembangunan ekonomi syariah Indonesia terus berkembang dalam satu dasawarsa terakhir. Per semester I-2016, aset industri keuangan syariah Rp 622 triliun atau 6,5 persen dari aset industri keuangan Indonesia. Meski demikian, kontribusi terhadap produk domestik bruto keuangan syariah masih kecil, yaitu 2,6 persen dari total PDB Rp 15.000 triliun. Perkembangan ini diikuti industri lain seperti mode, makanan dan minuman halal, biro perjalanan dan wisata, serta industri kosmetik dan farmasi. Berdasarkan State of Global Islamic Economic 2015-2016 yang diterbitkan Thomson Reuters, potensi pembiayaan di sektor-sektor itu cukup besar. (Kompas, 31-10-2016)
Pembangunan infrastruktur Indonesia untuk kedaulatan pangan selama masa pemerintahan saat ini juga dilakukan besar-besaran meliputi pembangunan 49 bendungan, pembangunan jaringan irigasi untuk persawahan seluas 1 juta hektar serta rehabilitasi jaringan irigasi untuk lahan pangan seluas 3,3 juta hektar (RPJMN 2015-2019). Pembangunan infrasutruktur pertanian, terutama jaringan irigasi, memang relatif terabaikan selama 30 tahun terakhir ini sehingga 50 persen jaringan irigasi strategis, terutama di Pulau Jawa rusak hingga parah. Kerusakan jaringan irigasi tersebut menyebabkan hanya sekitar 10 persen air irigasi yang bisa dikendalikan. (Kompas, 24-10-2016)

Persamaan kedua teks tersebut adalah...
A.     membicarakan perekonomian dan pembangunan di Indonesia
B.      menjelaskan kronologi pembangunan ekonomi Indonesia
C.      menguraikan perkembangan pembangunan di Indonesia
D.     membahas perkembangan pembangunan infrastruktur
E.      membahas pembangunan yang ada di Indonesia
Bacalah penggalan teks berita berikut  untuk menjawab soal nomor  7 dan 8!
2)     Di tengah kontroversi melunturnya peran pemuda saat ini, nasionalisme sesungguhnya masih tertanam kuat sebagaimana terekam oleh jajak pendapat Lemhannas. 2) Rasa memiliki dan kebanggaan terhadap tanah air bangsa dan bahasa Indonesia masih disuarakan oleh nyaris semua responden. 3) Tak hanya melalui medium digital, jejak semangat Sumpah Pemuda itu bahkan kini bertransformasi kepada praktik sederhana seperti cara memelihara lingkungan hidup dan mendaur ulang sampah di lingkungan tempat tinggal. 4) Menelusuri perjuangan para pemuda yang kini sudah menjadi karya monumental, ada benang merah sejarah yang bisa ditarik, yaitu keniscayaan perubahan sosial-politik hanya bisa terjadi melalui campur tangan pemuda. 5) Dalam konteks ini, pidato Bung Karno bahwa pemuda bisa mengguncang dunia agaknya tetap relevan hingga sekarang. (Kompas, 24 Oktober 2016)

 7.    Ide pokok teks berita tersebut adalah...
A.      Kontroversi melunturnya peran pemuda
B.      Semangat Sumpah Pemuda
C.      Pidato Bung Karno tentang pemuda
D.      Pemuda dapat mengguncang dunia
E.       Karya monomental pemuda saat itu

8.       Kalimat yang berisi fakta dalam teks berita tersebut adalah...
A.      1) dan 2)
B.      2) dan 3)
C.      3) dan 4)
D.      2) dan 4)
E.       4) dan 5)

9.       Bacalah penggalan biografi berikut!
Dalam bidang politik luar negeri, Soekarno bersikap curiga terhadap AS dan kekuatan Barat. Untuk mengimbagi kekuatan Barat, dia berperan sebagai pemimpin negara-negara baru melawan kekuatan kolonial dan “neokolonial”. Dia berhasil “memaksa” Belanda untuk menyerahkan Irian Barat (kemudian pada 1963 disebut Irian Jaya, kini Papua). Soekarno mempermaklumkan “konfrontasi” dengan Federasi Malaysia yang baru dibentuk pada 1963. Pada 1965 Indonesia keluar dari PBB dan Soekarno semakin aktif sebagai tokoh negara-negara “new emerging forces”. Dari hal tersebut kharismanya semakin hebat tidak hanya memengaruhi rakyat Indonesia, tetapi juga bangsa-bangsa yang baru merdeka di Asia-Afrika. Dia juga dikenal sebagai salah satu pemimpin negara Nonblok yang paling terkemuka.

Hal yang dapat diteladani dari Soekarno adalah.....
A.   Keberaniannya menentang Amerika Serikat dan kekuatan Barat
B.    Soekarno sebagai pemimpin negara Nonblok yang paling terkemuka.
C.    Kharismanya yang hebat dapat memengaruhi bangsa lain untuk merdeka.
D.   Mampu menjadi pemimpin yang disegani dari dalam dan luar negeri.
E.     Keberaniannya melawan kekuatan kolonial dan “neokolonial”.
10.    Bacalah penggalan cerita berikut!
Teks 1
Teks 2
          Tersebutlah perkataan seorang raja   yang bernama Indera Bungsu dari Negeri  Kobat Syahrial. Setelah berapa lama di atas kerajaan, tiada juga beroleh putra. Maka pada suatu hari, ia pun menyuruh orang membaca doa qunut dan sedekah kepada fakir dan miskin. Hatta beberapa lamanya, Tuan Puteri Siti Kendil pun hamillah dan bersalin dua orang putra laki-laki. Adapun yang tua keluarnya dengan panah dan yang muda dengan pedang. Maka baginda pun terlalu amat sukacita dan menamai anaknya yang tua Syah Peri dan anaknya yang muda Indera Bangsawan.
“Hikayat Indera Bangsawan”
Sejak dulu, Makaji tidak pernah keberatan membantu keluarga mana saja yang hendak menggelar pesta, tak peduli apakah tuan rumah hajatan itu orang terpandang yang tamunya membludak atau orang biasa yang hanya sanggup menggelar syukuran seadanya. Makaji tak pilih kasih, meski ia satu-satunya juru masak yang masih tersisa di Lareh Panjang. Di usia senja, ia masih tangguh menahan kantuk, tangannya tetap gesit meracik bumbu, masih kuat ia berjaga semalam suntuk.
                                                                                Damhuri Muhammad:Juru Masak

Perbandingan kedua teks tersebut di atas adalah ...
Teks 1
Teks 2
A.
Bahasa sulit karena banyak menggunakan istilah-istilah klasik 
Bahasa mudah dipahami karena  banyak menggunkan kata istilah modern
B.
Isi ceritaanya berpusat pada kehidupan kerajaan
Isi ceritanya tentang kompleksitas kehidupan rakyat kecil.
C.
Jenis cerita narasi, bahasa klise sehingga sulit dipahami, cerita tentang kehidupan istana.
Jenis cerita narasi, bahasa yang digunakan mudah dipahami, cerita tentang kehidupan sehari-hari.
D.
Termasuk cerita fiksi karena struktur kalimatnya tidak jelas.
Termasuk cerpen karena banyak kalimat deskripsi
E.
Berupa teks deskripsi karena menceritakan kehidupan tokoh.
Berupa teks deskriptif naratif karena menggambarkan tokoh nyata

Bacalah penggalan tajuk rencana berikut untuk menjawab soal nomor 11 dan 12!
1)     Pemilihan kepala daerah merupakan instrumen demokrasi di mana rakyat diberi hak untuk memilih pemimpin mereka. 2) Pilkada serentak merupakan tahapan menuju pemilu serentak pada Pemilu 2019. 3) Pada Pemilu 2019 pemilihan akan berlangsung serentak antara pemilu presiden, pemilu DPR, pemilu DPD, serta pemilu DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota.  4) Pemilu memberikan hak kepada rakyat untuk memilih pemimpin adalah berkat perjuangan keras warga bangsa yang menilai demokrasi Indonesia terlalu liberal. 5) Demokrasi Indonesia terlalu individualistis dan tak mencirikan semangat musyawarah untuk mufakat sebagaimana tertera dalam Pancasila. (Tajuk Rencana, Kompas 24 Oktober 2016)

11.   Opini penulis dalam kutipan tajuk rencana tersebut terdapat dalam kalimat nomor....
A.      1) dan 2)
B.      2) dan 3)
C.      3) dan 4)
D.      3) dan 5)
E.4) dan 5)

12.    Pihak yang dituju oleh penulis dalam kutipan tajuk rencana tersebut adalah...
A.      Pemerintah pusat
B.      Pemerintah daerah
C.      Masyarakat pemilih
D.      DPRD provinsi
E.    DPRD kabupaten

 13.      Bacalah teks berikut!
Pembangunan ekonomi syariah Indonesia terusberkembang dalam satu dasawarsa terakhir. Per semester I-2016, aset industri keuangan syariah Rp 622 triliun atau 6,5 persen dari aset industri keuangan Indonesia. Meski demikian, kontribusi terhadap produk domestik bruto keuangan syariah masih kecil, yaitu 2,6 persen dari total PDB Rp 15.000 triliun. Perkembangan ini diikuti industri lain seperti mode, makanan dan minuman halal, biro perjalanan dan wisata, serta industri kosmetik dan farmasi. Berdasarkan State of Global Islamic Economic 2015-2016 yang diterbitkan Thomson Reuters, potensi pembiayaan di sektor-sektor itu cukup besar. (Kompas, 31-10-2016)
Pembangunan infrastruktur Indonesia untuk kedaulatan pangan selama masa pemerintahan saat ini juga dilakukan besar-besaran meliputi pembangunan 49 bendungan, pembangunan jaringan irigasi untuk persawahan seluas 1 juta hektar serta rehabilitasi jaringan irigasi untuk lahan pangan seluas 3,3 juta hektar (RPJMN 2015-2019). Pembangunan infrasutruktur pertanian, terutama jaringan irigasi, memang relatif terabaikan selama 30 tahun terakhir ini sehingga 50 persen jaringan irigasi strategis, terutama di Pulau Jawa rusak hingga parah. Kerusakan jaringan irigasi tersebut menyebabkan hanya sekitar 10 persen air irigasi yang bisa dikendalikan. (Kompas, 24-10-2016)
Persamaan kedua teks tersebut adalah...
A.             membicarakan perekonomian dan pembangunan di Indonesia
B.             menjelaskan kronologi pembangunan ekonomi Indonesia
C.             menguraikan perkembangan pembangunan di Indonesia
D.             membahas perkembangan pembangunan infrastruktur
E.             membahas pembangunan yang ada di Indonesia
Bacalah penggalan novel berikut untuk menjawab soal nomor 14 s.d.16!
Putra masih memandangi balkon hotel dengan perasaan berantakan. Kakeknya masih tidak mengerti bahwa Jasmine adalah gadis baik yang sangat dicintai olehnya. Dan, mereka berencana untuk menikah dalam waktu dekat. Putra masih berusaha menjauh dari perdebatan karena merasa kakeknya masih kelelahan dengan penerbangan pesawat beberapa jam yang lalu.
      “Kakek ke sini mau liburan, bukan mau dengar cerita kamu soal perempuan itu, siapa namanya?” Satria berkacak pinggang sambil menatap punggung Putra dengan tajam.  “Berani sekali dia ambil cucuku! Terus, besoknya lagi apa? Dia mau ganti kewarganegaraan kamu jadi warga negara Malaysia?”
       Putra berbalik badan, masuk ke kamar, kemudian meninggalkan balkon. “Dia beda, Kek. Kakek belum kenal sama orangnnya.”
     “Giliran mau nikah, kamu baru minta restu. Waktu kamu kerja di hotel, jadi manajer hotel ini, apa kamu pernah minta restu Kakek?”
     “Putra udah dewasa, Kek. Putra tahu mana yang bener dan yang nggak bener. Jadi manajer hotel juga halal. Nggak nyuri uang negara. Nggak jadi koruptor!”
                                                                                        Dwitasari; Spy in Love
14.      Penggambaran watak Putra yang tegas dan berprinsip diungkapkan melalui...
A.   cara tokoh menghadapi masalah
B.    secara langsung oleh pengarang
C.    tanggapan tokoh lain
D.   pikiran-pikiran tokoh
E.    dialog antartokoh

15.     Pernyataan yang membuktikan latar waktu tempat adalah...
A.   Pernyataan akan jadi warga negara Malaysia
B.    Kakek baru tiba beberapa jam yang lalu.
C.    Putra masih memandangi balkon hotel
D.   Kakek menatap tajam punggung Putra
E.    Nggak nyuri uang negara

16.     Konflik dalam penggalan novel tersebut adalah...
A.   pindah kewarganegaraan
B.    perbedaan prinsip
C.    kemarahan kakek
D.   pernikahan Putra
E.    liburan kakek

Bacalah penggalan novel berikut untuk menjawab soal nomor 17 s.d.19!
Sejak dulu, Makaji tidak pernah keberatan membantu keluarga mana saja yang hendak menggelar pesta, tak peduli apakah tuan rumah hajatan itu orang terpandang yang tamunya membludak atau orang biasa yang hanya sanggup menggelar syukuran seadanya. Makaji tak pilih kasih, meski ia satu-satunya juru masak yang masih tersisa di Lareh Panjang. Di usia senja, ia masih tangguh menahan kantuk, tangannya tetap gesit meracik bumbu, masih kuat ia berjaga semalam suntuk.
                                                                          (Damhuri Muhammad:Juru Masak)

17.      Watak tokoh Makaji dalam penggalan cerpen tersebut adalah...
A.   Dermawan
B.   pilih kasih
C.   baik hati
D.   sabar
E.    gesit

18.     Nilai moral yang terdapat dalam penggalan cerpen tersebut adalah...
A.   Suka membantu orang lain tanpa pandang bulu
B.    Ringan tangan memasak untuk acara hajatan
C.    Ringan tangan memasak untuk acara hajatan
D.   Walaupun tua tetap gesit dan suka membantu
E.    Suka memikirkan kepentingan orang lain

19.     Amanat yang terdapat dalam penggalan cerpen di atas adalah....
A.   Kita hendaknya membantu orang lain yang membutuhkan
B.    Membalas kebaikan adalah kewajiban setiap orang
C.    Hendaknya keahlian itu dihargai dengan rupiah
D.   Sebaiknya punya keahlian harus didermakan
E.    Berbuatlah baik tanpa mengharapkan imbalan

20.   Bacalah penggalan drama berikut ini dengan cermat!
Anton      :     Kardi
Kardi         :     Ya
Anton      :     Kau  ada waktu nanti sore
Kardi         :     Ada apa sih?
Anton      :     Aku perlu bantuanmu menyusun surat protes itu.
Rini            :     Kurasa tidak ada gunanya kita protes. Kita  sudah kalah. Bagi kita, Kepala Sekolah kita bukan guru lagi. Bukan pendidik. Ia berlagak penguasa.
Kardi         :     Itu tafsiranmu, Rin. Menurut dia tindakannya itu mendidik.
Anton      :     Mendidik, tetapi mendidik pemberontak. Bukan mendidik anak-anaknya sendiri. Gila
Kardi         :     Masak gitu?
Anton      :     Kalau mendidik anaknya sendiri kan bukan begitu caranya.
Kardi         :     Tentu saja tidak. Ia bertindak dengan caranya sendiri.
Rini            :     Sudahlah. Kalau kalian menurut aku, sebaiknya kita protes diam. Mau apa Pak Kepala Sekolah jika kita diam. Tenaga inti masuk staf redaksi semua.
Anton      :     Tapi masih ada satu bahaya.
                                                 (dikutip dari Majalah Dinding karya Bakdi Soemanto)


Akibat konflik yang terdapat pada penggalan drama tersebut adalah ...
A.         Kepala Sekolah memberhentikan tenaga inti majalah dinding.
B.Tenaga inti Majalah dinding berubah menjadi staf redaksi.
C.Kepala Sekolah mengancam pengurus majalah dinding.
D.         Tekanan Kepala Sekolah kepada siswa semakin keras.
E. Siswa-siswa berencana melakukan aksi protes diam.




Categories:


Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Pellentesque volutpat volutpat nibh nec posuere. Donec auctor arcut pretium consequat. Contact me 123@abc.com

1 komentar: